Inovasi Mahasiswa KKN TIM II Universitas Diponegoro 2022/2023, Desain Gedung Serbaguna Multi Fungsi

Penyerahan Desain Gedung Serbaguna Multi Fungsi

Ampelgading,Pemalang (16 Juli 2023) – Desain merupakan sebuah kegiatan merencanakan dan merancang sesuatu yang umumnya fungsional, dalam rangka menyelesaikan suatu masalah tertentu agar memiliki nilai lebih dan menjadi lebih bermanfaat bagi masyarakat. Desain gedung serbaguna merupakan hal yang penting dalam membangun sebuah fasilitas yang dapat digunakan untuk berbagai kegiatan. Dalam desain gedung serbaguna, perlu mempertimbangkan beberapa faktor, seperti fungsi ruang, tata letak ruangan, kebutuhan pengguna. Desain gedung serbaguna haruslah fleksibel dan dapat menyesuaikan diri dengan berbagai kegiatan yang akan dilakukan di dalamnya. Ruang-ruang yang ada di dalam gedung perlu memadai untuk menampung jumlah pengunjung yang diharapkan. Selain itu, tata letak ruangan juga haruslah efisien agar memudahkan akses dan mobilitas pengguna. Dalam hal estetika, desain gedung serbaguna perlu memperhatikan keindahan arsitektur yang sesuai dengan lingkungan sekitarnya

Kepala Desa Ampelgading bersama mahasiswa KKN Universitas Diponegoro berdiskusi untuk memberikan ide yang dimiliki untuk meningkatkan minat masyarakat Desa Ampelgading untuk memanfaatkan Gedung Serbaguna sebagai sebagai sarana olahraga dan kegiatan masyarakat.

Pada Tanggal 16 Juli 2023, Deasy Natalie Edward, Mahasiswa KKN TIM II 2022/2023 Universitas Diponegoro. Desa Ampelgading Kec. Ampelgading Kab. Pemalang, Melakukan Observasi ke lapangan untuk menentukan tata letak desain bangunan.

Observasi Lapangan

Selanjutnya pada tanggal 17 Juli 2023, Dilakukan konsultasi bersama bapak kepala desa untuk menentukan ukuran lapangan, kamar mandi, warung dan juga panggung.

Diskusi Bersama Bapak Kepala Desa

Setelah semua ukuran dan data sudah terkumpul, dilanjutkan dengan mendesain menggunakan aplikasi SketchUp . Proses desain berlangsung selama kurang lebih 2 minggu dari tanggal 16 Juli – 28 Juli 2023.

Desain Gedung Serbaguna Multi Fungsi
Desain Lapangan Bulu Tangkis

Hasil dari desain lapangan dan gedung serbaguna diharapkan dapat menjadi ide bagi perangkat desa untuk pembangunan lapangan dan gedung. Desain diserahkan secara simbolis dalam bentuk poster kepada Bapak Kepala Desa Ampelgading.

Penulis : Deasy Natalie Edward / 40030520650049

Jurusan : Teknik Infrastruktur Sipil dan Perancangan Arsitektur

Fakultas : Sekolah Vokasi

DPL

  1. Dr. Ir. Martini, M.Kes
  2. Agus Naryoso, S.Sos., M.Si.
  3. An’im Kafabih, S.E., M.E

#KKNUndipTim2
#p2kknundip
#lppmundip
#undip

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *