Pisang Goreng Terpilih menjadi Dessert Terenak di Dunia

Penikmat camilan pisang goreng harap merapat! Dessert gorengan dari Indonesia ini masuk dalam deretan makanan terlezat di dunia loh! Pada laman panduan wisata dan kuliner dunia, yaitu Taste Atlas baru saja menobatkan pisang goreng sebagai dessert terbaik no.1 di dunia yang diolah dengan cara digoreng.

Gorengan asal Indonesia, pisang goreng menempati posisi 1 dari 50 gorengan lainnya di dunia. Gorengan ini dinobatkan sebagai salah satu gorengan manis dan juga sebagai makanan penutup terbaik di dunia. Pisang goreng diolah dari perpaduan buah pisang yang telah matang kemudian dibalut dengan tepung terigu dan digoreng hingga berwarna kuning keemasan. Taste Atlas yang dianggap sebagai ensiklopedia rasa hidangan tradisional, bahan-bahan lokal, dan restoran autentik yang sering merilis berbagai makanan terbaik versinya. Taste Atlah merangkum berbagai jenis makanan yang diteliti dan dipetakan sehingga bisa menjadi populer di kota, wilayah, dan desa di dunia.

Sumber: Instagram @tasteatlas

Posisi pisang goreng berhasil mengalahkan makanan penutup gorengan lainnya yang berasal dari Eropa maupun Amerika. Penilaian dan pemilihan pisang goreng tidak berdasarkan sebagai pilihan yang paling sehat, melainkan pilihan yang sangat populer karena hampir tersedia di setiap masakan dan budaya.

Gorengan asal Indonesia yaitu pisang goreng berada pada peringkat pertama dengan perolehan poin sebanyak 4.60. Menariknya, pisang goreng mampu mengalahkan Churros dari Spanyol dengan total poin 4.30 dan donat dari AS dengan total perolehan poin 4.10. Taste Atlas menganggap bahwa pisang goreng sebagai salah satu camilan yang sering disantap masyarakat Indonesia tiap harinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *