Westlife adakan konser di Indonesia, Petugas Keamanan dikerahkan
Boy band Westlife akan adakan konser ke Tangerang, Bandung dan Jakarta dalam tour ini bertanjuk “The Wild Dream Tour”. Grup ini telah tiba di Bandara Soekarno Hatta yang telah disambut dengan kehebohan para fans pada Rabu(8/2/2023). Sedangkan untuk acara konser akan diadakan pada hari Sabtu(11/2/2023)
Grup yang populer pada tahun 90-an hingga yahun 2000 ini juga pernah menggelar konser di SICC Sentul pada September 2022. Anggota dari grup ini terdiri dari Shane, Nicky, Mark dan Kian yang nanti malam tampil di International convention Exhibition (ICE) City, Tangerang Selatan. Mereka akan menampilkan lagu yang berjudul: Sweet It Again, Flying Without Wings dan World of Our Own serta lagu yang ada di album Wild Dreams.
Konser ini akan diselenggarakan secara intimate dalam venue yang dikemas secara apik dan spektakuler hal ini disampaikan oleh Florina, Direktur Warna warni Entertainment. Untuk penggemar yang akan menonton konser dapat membeli tiket secara online lewat link resmi dan salah satu bank indonesia. Penjualan tiket konser cukup terbatas sehingga para pengunjung harus bergerak cepat agar mendapatkan tiket yang diinginkan.
Untuk mendukung acara konser tersebut maka para petugas keamanan dikerahkan agar kondisi terarah dan tidak terjadi kericuhan. Maka Polres Tangerang Selatan telah menyiapkan ratusan personel dan tim penjinak bom, tak hanya itu tambahan dari TNI juga ikut ambil bagian. Para personel telah bersiap sedia memantau lokasi konser sejak tadi pagi. Selain itu juga, mereka memastikan bahwa tidak ada orang dan benda yang mencurigakan disekitar tempat konser agar tidak membahayakan pengunjung.